You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Komisi C Usulkan Anggaran Kunker dan Sosper Dialihkan untuk Bantu Warga
.
photo doc - Beritajakarta.id

Komisi C Usulkan Anggaran Kunker dan Sosper Dialihkan untuk Bantu Warga

Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI  mengusulkan agar anggaran tunjangan kinerja anggota dewan sebesar Rp 2 triliun dialokasikan untuk penanganan COVID-19.

D ua kegiatan dewan tersebut tidak berjalan selama masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB)

Wakil Ketua Komisi C, Rasyidi HY mengatakan, anggaran tersebut dialokasikan dari anggaran kunjungan kerja (kunker) dan sosialisasi perda (sosper) seluruh anggota dewan.

"Gagasan ini sangat tepat, karena dua kegiatan dewan tersebut tidak berjalan selama masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), " ujarnya,  Jumat (24/4).

Komisi E Tinjau Tiga RSUD Rujukan Penanganan COVID-19

Menurutnya, anggaran sebesar kurang lebih Rp2 triliun ini akan sangat optimal jika dialihkan untuk mengurangi beban ekonomi warga terdampak PSBB.

Selain warga terdampak PSBB, lanjut Rasyidi, bantuan ini juga bisa dioptimalkan untuk para pekerja harian lepas (PHL) dan korban pemutusan hubungan kerja (PHK).

“Rencana ini belum final,  tapi kami sepakat dan bersedia dana tersebut diberikan kepada yang membutuhkan,” pungkasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tarif MRT, LRT dan Transjakarta Rp 1 pada 22 dan 23 Juni

    access_time07-06-2024 remove_red_eye1412 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Peserta Didik SMPN 73 Antusias Ikuti Festival Budaya Nusantara

    access_time12-06-2024 remove_red_eye1145 personTiyo Surya Sakti
  3. HUT ke-497 Jakarta, DKI Hapus Sanksi Administrasi PKB dan BBNKB

    access_time11-06-2024 remove_red_eye747 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Disdik Pastikan KJP Plus akan Cair pada Minggu Kedua Juni 2024

    access_time10-06-2024 remove_red_eye739 personFolmer
  5. Catat! Ini Rute Transjakarta Menuju Jakarta Fair Kemayoran

    access_time07-06-2024 remove_red_eye726 personAldi Geri Lumban Tobing